Selasa, 11 Maret 2014

Langkah Mengirim Email via Gmail



Langkah Mengirim Email Via Gmail :
1.    Buka www.gmail.com lalu lakukan Sign In.
2.    Setelah akun gmail Anda terbuka. Pilih TULIS.

 

3. Akan muncul laman seperti berikut.

 

Keterangan :
a.    Penerima, untuk menuliskan alamat email yang akan dikirimi.
§  Cc (carbon copy) : untuk mengirimkan email kepada lebih dari satu penerima dan si penerima bisa  melihat  siapa saja yang juga dikirimi email.
§  Bcc (blind carbon copy) : untuk mengirimkan kepada lebih dari satu penerima, namun si penerima tidak bisa melihat siapa saja yang juga dikirimi email.
b.   Subjek, untuk menuliskan topik atau tema surat.
c.    Minimalkan, untuk meminimalkan tampilan “Tulis”.
d.   Lepas, untuk membuat tampilan “Tulis” menjadi penuh.
e.    Tutup, untuk menutup jendela “Tulis”.
f.     Opsi Pemformatan, untuk mengubah format penulisan Anda, seperti font huruf, angka, underline, dll.
g.   Lampiran, untuk melampirkan sebuah file dari komputer Anda.
h.   Google Drive, tempat untuk membuat, berbagi, dan menyimpan semua dokumen Anda. Dengan kapasitas hingga 10 GB yang tersimpan dalam drive langsung pada email.
i.     Tambahkan foto, untuk menambahkan foto dari komputer Anda.
j.     Sisipkan Tautan, untuk menambahkan tautan yang akan anda kirim.
k.    Emoji, untuk menampilkan sebuah icon – icon yang dapat menjelaskan apa yang Anda rasakan untuk dibagikan kepada penerima.
l.     Buang Draf, sehingga pesan yang belum sempat anda kirim tidak akan tersimpan.
m.  Opsi Lainnya.
n.   Kotak untuk menuliskan pesan
4.    Setelah selesai, klik Kirim.
 




 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar